Assalamu Alaikum Selamat Datang Di Blog Kami
Selalu Siap Menerima Kritik Dan Saran Atas Tulisan Dan Konten Di Blog Sederhana Ini...

Wednesday 29 August 2012

Ramadan Merdeka


Moment ini di waktu libur baru ada kesempatan lagi berkunjung di kompasiana ini, kadang kesibukan merontokkan kebiasaanku untuk berkunjung, tapi kadang kala juga jaringan yang sangat lamban padahal janjinya di iklan dialah operator yang jaringan luas dan super cepat.
Tapi tak usahlah mempertanyakan masalah jaringan atau masalah lainnya yang penting isi di kepala bisa tertuang di kampas ini lagi, sebenarnya banyak yang mau kutiliskan tapi kadang dengan alasan diatas ide yang sudah ada dikepala bisa buyar dan rontok bahkan hilang tanpa bekas lagi.

Namun kali ini yang ingin kutuangkan menyangkut bulan yang penuh berkah Ramadan dan hari kemerdekaan, saya tak tahu persis apakah selama 67 Tahun kebelakang ada yang sama persis dengan jumat 17 Agustus 1945 dan jumat 17 Agustus 2012 yang kebetulan sama-sama dengan jatuh dibulan Ramadan tahun Hijriyah, dan seingatku tahun kemarin juga istimewa karena 17 Agustus 2011 bertepatan dengan 17 Ramadan 1432 yang selalu diperingati dengan hari kemerdekaan dan Nuzulul Quran.

Tadi sore ketika menunggu buka puasa menyempatkan diri nonton tv berita sore dan ada berita yang sangat miris yang berkenaan dengan hari kemerdekaan kalau tidak salah di daerah Jombang ketika acara upacara penaikan bendera di hari kemerdekaan yang kebetulan di sebelah lapangan ada Masjid yang sedang dalam pembangunan yang kebetulan ada para pekerja yang berdiri di tower masjid yang menghentikan sejenak aktivitasnya untuk memberi penghormatan kepada bendera merah putih yang sedang di naikkan oleh Paskibra setempat, Namun disisi lain para peserta upacara yang kebetulan berpakaian Pegawai mungkin PNS atau Honorer yang melihat kejadian itu justru di jadikan bahan tertawaan dan mereka sendiri lupa akan melakukan penghormatan yang jelas-jelas menjadi peserta resmi.

Saya yang menyaksikan itu terharu sekaligus muak dengan berita itu dan mempertanyakan dalam hati siapa sebenarnya yang lebih layak dipertanyakan Nasionalismenya.? Pekerja itu kita tidak tahu persis pendidikan formalnya sampai dimana tapi untuk PNS/Honorer sdh pasti 
dia berpendidikan paling tidak sampai SMA atau setingkatnya.

—————————————————————————————-
–_————————————_—————————————_——

10 Menit mereka Munafik..


Tanda-tanda orang munafik itu ada tiga. jika berbicara ia berbohong, jika berjanji ia ingkar, dan jika dipercaya ia berkhianat. (HR Bukhari).

Dua hari aku berhadapan langsung dua orang biadab karena kemunafikannya dan sampai saat ini aku masih sangat susah melupakan hal kemarin itu,, seandainya mereka berdua tidak mengiyakan atau mengaminkan mungkin tidak apa-apa, tapi kekecewaanku yang mendalam karena sudah berjanji memegang amanah itu tapi ternyata di selewengkan padahal amanah itu tidak berat dan menyusahkan dan tidak juga mereka lupa dan tidak akan mungkin Ia lupa, Aku juga sudah memaafkan tapi melupakannya tidak sebab akan jadi pelajaran berharga buatku.

———————————————————————–
——–_——————–_—————————_———-

Bangsa ini sudah Merdeka selama 67 Tahun, mudah-mudahan kedepan kita merasakan kemerdekaan yang hakiki tanpa basa basi tanpa kemunafikan..

Dirgahayu Negeriku
Taqabbala llahu minna waminkum Minal Aidin Wal faidzin..