Assalamu Alaikum Selamat Datang Di Blog Kami
Selalu Siap Menerima Kritik Dan Saran Atas Tulisan Dan Konten Di Blog Sederhana Ini...

Monday, 30 December 2024

Adu Kuat Banteng Versus Mulyono

 

Foto ChatGPT

Makin seru saja menyaksikan kubu Mak Banteng dan kubu Mulyono berseteru, padahal dulu mereka sekutu bahkan sangat mesra, namun karena perbedaan pandangan, tentang banyak hal, terutama politik dan hukum, maka mereka akan saling membuka borok, saling buka aib, saling mengancam, adu kuat argumentasi, dokumen, video dan data. Padahal  dulu mereka-mereka ini bersama-sama dengan banyak hal berusaha untuk menyembunyikan   kerja-kerja kotor mereka.

Ini akan menjadi tontonan menarik buat publik, dari politisi-politisi yang tidak bersih-bersih amat ini, dan dari pertikaian-pertikaian mereka, yang layak dinantikan, seperti yang mereka sendiri katakan akan menjadi bom waktu yang bisa menggemparkan jagad politik negeri ini.

Ini salah satu nilai plus dari partai Mak Banteng dibanding partai lain, Partai Banteng berani menggigit balik ketika digigit, sementara partai lain ketika digigit malah jadi penjilat, bahkan ada yang sudah sembilan tahun sepuluh bulan oposisi ikut tergoda jadi penjilat.

Seharusnya Wowo mengambil momentum ini, dan terus berpacu dengan waktu, tak perlu banyak omon-omon,  jangan jadi penengah apalagi berpihak kesatu kubu, cukup menggunakan kekuasaan yang sudah di genggaman, dengan cara menyikat kedua kubu itu. Apalagi kedua kubu itu pernah berkolaborasi, mencurangi, membully, memfitnah, menframing jelek-jelek bersama buzzerp-buzzerp mereka, terutama hinaan dari gerombolan tim fufufafa.

Setelah menyikat keduanya plus fufufafa, barulah, bekerjalah dengan tenang, karena janji dan usia saat ini saling berkejaran, karena sungguh apes rasanya negeri ini kalau sampai dikomandoi orang seperti fufufafa. 🤔

Acchi
11:06 PM

Thursday, 26 December 2024

Enaknya Jadi Koruptor

Foto Chat GPT

Koruptor yang berada di circle penguasa itu enak, meskipun sudah jadi tersangka, vonis bisa ringan, vonis cuma dapat 6,5 tahun penjara, denda cuma 1 Milyar, padahal negara di rugikan sampai 271 Triliun. 🤫

Hakim pun ketok palu bikin wkwkwkwk dengan alasan absurd, karena terpidana sopan di persidangan dan juga karena perfect husband di kelurganya. 😂

Masyarakat pun gerah melihat fenomena ini, moralitas para hakim di mata rakyat runtuh, supremasi hukum tercederai, putusan seperti ini mengoyak nurani karena justice dan keadilan itu pilih kasih. 🤔

Dan tahu sendiri, meskipun koruptor masuk bui, koruptor kelas paus seperti ini, selnya ibarat kamar dirumah sendiri, bahkan mirip kamar hotel berkelas, tiap akhir pekan bisa keluar lapas di balik kamuflase mobil berkaca gelap, dan tiap tahun bisa dapat remisi agustusan dan hari raya, yang tentunya bukan remisi harian tapi yang berbulan-bulan, dan sampai pada akhirnya setelah menjalani ⅔  masa tahanan bisa bebas, meskipun pakai alasan wajib lapor, dan tentunya tak berselang berapa lama, hasil korupsi pun akan di nikmati bersama komplotannya dengan senyum manis. 🥰

Dan pemerintah serta selaku pengendali negara belum ada bunyinya soal hal putusan ini, padahal negara rugi banyak, Tapi sudahlah semenjak ada video viral yang mau memaafkan koruptor, ini sudah menjadi pertanda memberantas korupsi itu cuma omon-omon, dan tak terasa sudah dua bulan berlalu, progres kerja belum kelihatan apa-apa, yang kemarin menjanjikan susu malah mau diganti dengan daun kelor. 🤣 Padahal tahun depan rakyat sudah di peras pajak sampai 12%. 😅

Acchi
09:56 PM


Tuesday, 24 December 2024

Chat GPT Kini Hadir Di WhatsApp

 


Chat GPT kini juga hadir di WhatsApp, dengan fitur yang masih terbatas, yang tentunya tidak sama dengan di aplikasinya dan juga tidak sama dengan “Meta AI” yang fitur bawaan dari WhatsApp langsung. Fitur yang ada saat ini hanya untuk teks, sementara untuk perintah suara, gambar, dan tampilan video visual, masih belum tersedia.

Caranya cukup mudah, bagi pengguna dapat berinteraksi langsung dengan ChatGPT di WhatsApp hanya dengan menyimpan nomor kontak ChatGPT +1-800-242-8478 ke daftar kontak anda. Selain itu komunikasi dengan ChatGPT melalui teks, juga bisa berbicara dengan voice call.

Ini bentuk terobosan baru lagi, untuk mengakses informasi yang bisa lebih cepat dan up to date, termasuk bisa jadi teman chating kalau lagi sedang gabut. 🤭

Acchi
10:16 PM

Monday, 23 December 2024

Fenomena Kupas Uang

 

Foto dari Google

Di tengah banyaknya berita banjir, 🌧️ dan kontroversi laga PSM vs Barito Putera kemarin, karena PSM bermain dengan 12 pemain, 😂⚽ sekarang lagi banyak juga video beredar, membelah atau mengupas ujung uang kertas, 💵 lalu disangkutpautkanlah uang palsu produksi Kampus U1N. Ini akan menjadi fenomena, dan akan membuat orang paranoid, karena bisa jadi uang yang sudah digenggaman apalagi dari hasil kerja keras, hasil dagang, hasil transaksi, lalu tiba-tiba uang yang dipegang divonis palsu.

Ini kalau tidak direspon baik oleh pemangku kebijakan seperti BI dan pemerintah, bisa akan menjadi efek yang fatal, akan menimbulkan kegaduhan, apalagi sampai tidak ada solusi tentang hal ini.

Uang-uang yang dikupas ujungnya ini tidak saja yang sementara beredar dikantong-kantong masyarakat, karena ada juga yang mencoba mengupas uang itu saat baru keluar dari mesin-mesin ATM, kalau memang itu benar uang palsu, berarti memang uang palsu ini kualitas bagus, benang atau pita pengaman dan hologramnya, mampu mengelabui mesin, sebab bisa lolos screening oleh petugas dan mesin ATM.

Makanya ada yang mengatakan dikolom-kolom komentar media sosial, uang buatan kampus itu, secara standar sama dengan uang yang dicetak negara melalui Perum PERURI, yang menjadikannya palsu karena dicetak diluar PERURI. 😅

Komentar lainnya ada yang mengatakan, memang sengaja dibuat untuk biaya Pilpres dan Pilkada, hanya saja ditempat lain, didaerah lain belum ditemukan, alat dan perangkat yang serupa. 🤫

Pokoknya macam-macamlah opini masyarakat. Apalagi sudah ada salah satu staf yang tiba-tiba meninggal dunia, makin liarlah persepsi masyarakat, bisa makin zuudzon jadinya, ada yang mengatakan dia disingkirkan sebelum bunyi nyaring. 🤔

Kalau saya pribadi transaksi dibuat normal saja, tak perlu sampai sedetail mungkin mau sampai mengupas-ngupas uang, cukup pakai dilihat diraba diterawang sudah cukup.

Acchi
10:06 AM




Sunday, 22 December 2024

Tanya-tanya Mba Meta_AI

 


Semenjak dua pekan lalu setelah update aplikasi di Handphone, termasuk WhatsApp dan Mesengger, ada yang baru, penampakan “MetaAI”, Mba Meta ini bisa ditanyai macam-macam, dari informasi sampai berupa bentuk video dan gambar, dan semaksimal mungkin dia akan jawab, kecuali hal-hal vulgar, kekerasan, dan tindak kriminal, mba Meta juga akan sungkan menjawabnya, dan lebih mengarahkan ke pertanyaan yang lain.

Om Google sepertinya punya saingan baru, setelah berjaya beberapa tahun untuk persoalan search engine, saya sendiri akhir-akhir ini untuk mencari info sudah sangat jarang browsing di Om Google, kecuali saat membutuhkan info yang lebih banyak dan perlu konparasi, perbandingan, dan referensi yang lebih, sebab Om Google untuk persoalan ini masih unggul.

Apalagi dari setahun lalu saya juga sudah instal dan pakai ChatGPT, ChatGPT dan MetaAI ini, cara kerjanya mirip-mirip, namun jawaban sumber dari pertanyaan kita baik di ChatGPT maupun di mba MetaAI biasanya bersumber dari satu atau dua sumber referensi.

Bahkan dua malam lalu saat melihat twit postingan orang di X/Twitter, mempertanyakan ijazah Jokowi di mba MetaAI, saya yang sedang gabut akhirnya ikut-ikut juga mencobanya di mba MetaAI. 😁

Hidup sepertinya makin mudah saja, namun kekuarangnya adalah di otak kita sepertinya akan malas lagi mengingat-ingat atau hafalan dan daya ingat makin menurun, contohnya sekarang anak sekolah kerjakan tugas sekolah tinggal buka hape tanya-tanya mba Meta, ChatGPT atau Om Google, tugas sekolah pun bisa langsung kelar dengan jawabannya. Dan persoalan buka buku akan makin ditinggalkan. 🤫

Acchi
01:06 PM

Friday, 20 December 2024

Uang Palsu Di Cetak Di Dalam Kampus

 

Foto Jawa Post

Saya pribadi terus terang semenjak uang baru diluncurkan, kadang tidak terlalu peduli lagi dengan bentuk rupanya, apalagi mau sampai diraba diterawang, yang penting nominal dan nolnya masih beda, ini karena pengaruh terlalu sering negara ini mengganti bentuk dan gambar uang kartal ini. Seperti uang baru saat ini dibuat kecil mungkin karena untuk menghemat kertas, dibuat norak warnanya sehingga seperti kelihatan duit mainan.

Namun yang paling ngakak ketika ada berita, si Mulyono minta wajahnya dipajang disalah satu nominal uang kartal negeri ini, untung aturan BI tidak mengakomodir karena syaratnya harusnya “Mati” dulu 🤭. pikirku betul-betul ini orang penyakit narsistiknya sudah sangat akut dan sudah tergolong stadium paling maksimal 😅, apalagi baru lengser sehingga masih mengalami gejala post power syndrome 😂.

Namun sudahlah masa bapaknya Fufufafa ini sudah lewat, kita ke yang sedang viral saat ini, masih tentang uang, persoalan uang palsu ini bukan hal baru, tapi mengoyak nurani, karena ditemukan didalam institusi pendidikan didalam  kampus, kampusnya kampus Islami, proses pencetakan pemalsuan dibuat di area perpustakaan,  bahan baku, kertas dan tinta serta mesinnya bukan main, import langsung dari China melalui importir yang ada di Surabaya, harganya juga tidak main-main, sampai 600 juta, aktor utamanya tidak main-main pula, karena bergelar “Doktor”. sindikat ini tidak saja berasal dari internal kampus, namun berbagai macam profesi ada PNS/ASN, karyawan Bank, Politikus.

Meskipun sampai saat ini masih diselidiki berapa banyak nominal yang sudah tercetak dan teredarkan, dari kejahatan komplotan ini.

Runtuhnya maruah kampus, hancurnya reputasi kampus, rusaknya moralitas, ibarat mencabik-cabik dunia pendidikan, saya yakin didalam perpustakaan itu banyak buku, kitab suci, skripsi, tesis, diktat, literatur yang menerangkan tentang kejujuran, adab, sampai persoalan ganjaran dosa bagi pelaku kejahatan, namun kembali lagi, kalau watak dasar memang sudah rusak dan lemahnya iman, semuanya bisa dilabrak.

Bahkan sampai saat ini masih terus berkembang, kemana dan untuk apa dilakukan, yang membuat miris karena hasil kerja kotor ini mau dipakai untuk kepentingan Pilkada kemarin, dipakai untuk money politik, dipakai untuk menyogok masyarakat, dari cara kotor dipakai berbuat kotor, ibarat uang jin dimakan setan.

Entah sudah berapa nominal ratus juta, atau berapa milyar, yang sudah beredar yang sudah terpakai bertransaksi di kantong-kantong masyarakat, dan ini bisa jadi malapetaka bagi yang tidak paham soal asli dan palsunya uang yang dipegang, dan sudah pasti sangat merugikan sekali, kalau sama-sama tidak paham, proses transaksi perdagangan mungkin masih bisa berjalan, tapi kalau ada satu pihak yang sangat paham, bahkan dibantu pakai alat screening alat test deteksi seperti ultraviolet, maka bisa ambyar dan batal transaksi.

Jadi buat Bank Indonesia, apa solusinya ke masyarakat persoalan uang palsu ini biar tidak ada yang dirugikan…?. 🤔

Acchi
10:06 PM

Anpes Berjalan Kaki Makassar Manado

 

Capture Tiktok Anpes

Beberapa hari ini kalau saya buka Tiktok, muncul livenya Anpes, yang sementara ini mau bikin rekor jalan kaki dari Makassar/Maros ke Manado.

Pertama sekali saya liat videonya waktu masih di Maros, satu atau dua bulan lalu, dalam hatiku berkata jago betul ini orang kalau dia mau jalani dengan serius, jaraknya itu sampai 1700an kilometer dari Makassar ke Manado. Dia pasti akan mendapatkan sensasi dan eksperience yang fantastis serta berbeda, tidak saja akan melewati kota dan pemukiman padat penduduk, tapi akan melewati macam-macam suku, tradisi agama, budaya dan kebiasaan, belum lagi kontur tanah landai dan berbukit, gunung, pantai laut, kebun sawit yang luas dan panjang, dia juga akan mendapatkan kiri kanan hutan belantara, dll.

Kebetulan rute yang dia mau tempuh pernah saya arungi bersama teman dan menempuhnya, dengan berkendara menggunakan mobil, dengan memakan waktu tiga hari tiga malam sampai Gorontalo, kemudian selang beberapa hari lanjut lagi sampai Manado Bitung, itupun saya bersama teman memilih tidak mau jalan malam, karena malam kami gunakan istirahat,  selain itu juga karena faktor baru pertama kali, serta lebih ingin menikmati perjalanan dengan menyaksikan daerah orang saat masih cerah, makanya sampainya agak lama.

Oke… kembali ke Anpes, ternyata si Anpes ini sudah berjalan kaki selama 80 harian dan sekarang sudah ada di Parigi Moutong, Kabupaten Moutong ini panjang seingatku dulu selepas kebun kopi dan wentira Palu, hanya satu kabupaten yang saya tempuh saat itu dari pagi sampai malam cuma Kabupaten Parigi Moutong, saat itu belum dimekarkan.

Kabupaten ini selain panjang, banyak daerah tidak berpenghuni, pantai lautnya cantik, jalan berkeloknya terutama di tanjakan santigi. Dan ternyata dia saat ini hanya berjalan sendiri sambil mendorong gerobak angkong merahnya yang dia namai Lamborgini, awalnya mereka bertiga bersama temannya, yang dua sudah mundur dan balik arah  pulang ke Makassar.

Antusiasme masyarakat yang mereka lewati, atau singgahi juga cukup memberi dukungan, bahkan ada beberapa yang memberinya bekal, makan minum sampai uang, begitu pula support dan give-give penonton yang dia dapat dari hasil saat live di Tiktok dan saling merepost postingan.

Semoga dia bisa bertahan dengan solo walkingnya, dan benar-benar finis sampai Manado, soal motivasi hanya dia sendiri yang tahu, mungkin karena ada nazar, karena tertantang, atau hanya demi konten dan sensasi membuat rekor pribadi, karena bukan tidak mungkin kalau misinya sudah tuntas, respon dari khalayak umum terutama televisi, podcast, dan lain-lain akan mengulik kisah perjalananya.

Tetap semangat Anpes, tuntaskan tekadmu, Ada adaji itu 🚶…

Acchi
10:06 AM


Thursday, 12 December 2024

Terperangkap Asap dan Debu Smelter Bantaeng

 

Foto Capture Trans7

Setelah saya menonton acara Indonesiaku Trans7 di YouTube chanelnya, linknya disini dan disini. Dan sepertinya kemarin juga sudah tayang di telivisi. Saya teringat ucapan tetangga saya, yang sudah berpulang sekitar 2 Tahun lalu, dia pernah mengatakan bahwa “salla anjo smelterka nasusai tau konjoa mae” orang Bantaeng sudah pasti tahu artinya, tapi tidak apa-apa saya terjemahkan karena saya mau posting juga diblog saya, bahwa artinya “nanti kelak smelter itu akan berdampak buruk bagi warga sekitar”.

Kebetulan yang saya temani bicara ini,  teman nonton bola saya dirumah, dia adalah aktivis dan kader PDIP bahkan dari zaman PDI, beberapa kali juga mencoba peruntungan jadi caleg, namun belum pernah lolos. Lalu saya kembali bertanya kenapa bisa..? diuraikanlah pendapat dan argumentasinya, dia mengatakan pertambangan itu, tidak boleh terlalu dekat dengan pemukiman, karena pasti selalu bersinggungan dengan masyarakat. Sampai akhirnya pembicaraan kami berkembang dan melabar dan seterusnya termasuk ke persoalan izin dan dampak lingkungan.

Yang tinggal di kota Bantaeng memang tidak berdampak, karena jauh dari lokasi Smelter yang didaerah Papanloe Pajukukang, namun cerita dan video-video sudah pernah beberapa kali terlihat di media sosial, seperti atap seng warga sekitar smelter yang keropos bahkan hancur karena tergerus oleh debu yang disebabkan oleh pabrik, beserta isu-isu lainnya.

Liputan khusus Trans7 ini membuka mata kita, bahwa ada kelompok masyarakat yang dirugikan akibat beroperasinya pabrik pengelolaan biji nikel tersebut, tidak saja beberapa orang tapi sampai ribuan orang, desa dan beberapa dusun, begitu pula fasilitas umum ikut terdampak.

Selain pencemaran limbah, debu, asap, ore, tanah yang kadang jatuh berceceran di jalan, sampai mengeringnya sumber-sumber air, membuat masyarakat ada yang sumurnya sampai kering,  ada juga yang sakit terserang ISPA, serta penurunan kualitas dari penghasilan utama warga, seperti sektor industri batu merah, industri rumahan kasur, pertanian, perkebunan, peternakan sampai kelautan pun berdampak karena laut tercemar limbah industri, sehingga petani rumput laut sulit mendapatkan hasil seperti sebelum ada aktivitas pabrik.

Kalau saja Pj Bupati belum bisa menuntaskan, semoga Bupati terpilih dan timnya sudah punya sketsa yang bisa jadi solusi, bila perlu blue printnya sudah ada draftnya di hp maupun di laptopnya, biar setelah pelantikan tinggal di sempurnakan dan di tindak lanjuti.

Terutama cerita-cerita yang masih sering terdengar, terutama persoalan AMDAL, CSR, Konpensasi ganti rugi warga terdampak, Community Development,  Benefit sharing buat warga apa.?, prioritas lapangan kerja bagi warga lokal, persoalan lahan yang belum terbayarkan, dan lain sebagainya. (kita mami tambai kalau ada parallu mau ditambai 🤭).

Acchi
10:06 AM

Monday, 9 December 2024

Rezim Bashar Al Assad Terguling

Bashar Al-Assad (Presiden Suriah Terguling)


Suriah atau Syiria takluk oleh kelompok oposisi HTS dan FSA, Bashar Assad kabur ke Moskow Rusia meminta suaka, dan meninggalkan singgasananya, meskipun sebelumnya kabarnya pesawat ditumpangi ditembak dan hilang kontak.

Rezim Syiah Bashar Assad akhirnya tumbang setelah berkuasa selama 50 tahun dimulai dari ayahnya Hafez Assad, anak dan bapak ini berkuasa secara dinasti otoriter, tanganya berlumuran darah, entah berapa banyak rakyatnya yang telah dibantai, terbunuh, dan dipenjara.

Di Suriah dan di ibukota Damaskus rakyat menyambut baik atas tumbangnya rezim ini, istana Assad dikuasai, perabotnya dijarah, patung-patung dinasti Assad ditumbangkan, dan dunia internasional  pun ikut menyambut baik, terutama  negara-negara yang berseberangan, seperti Amerika, Inggris dan Israel ikut senang juga.

Posisi seperti ini menyisahkan dilematis, di lain pihak ada rasa senangnya, tapi di sisi lain ada juga kekhawatiran yang entah kedepan akan seperti apa..?. Disana sepertinya terlalu rumit untuk diurai, karena pengaruh kelompok sektarian Sunni-syiah, kelompok pro terhadap blok Rusia dan blok Amerika, termasuk dukungan pembebasan Palestina.

Semoga faksi-faksi yang memberontak dan kelak akan berkuasa tetap independen tidak terpengaruh intervensi oleh negara-negara yang akan mengambil keuntungan atas kisruh yang krusial ini. Apalagi Israel yang kabarnya sudah mulai mencaplok memperluas kawasan yang berbatasan dengan negaranya. Dan dari siapapun kelompok yang akan berkuasa, semoga tetap ada dukungan buat Palestina yang masih di tindas oleh Israel. 

Acchi
02:46 PM


Wednesday, 4 December 2024

Miftah Nir Adab

 


Dua malam lalu video viral Miftah, saya sudah lihat di Twitter/X, muak rasanya bathin ini, dan ternyata banyak orang dibuat geram terlihat dari komentar-komentarnya, dan semenjak kemarin sudah ramai diberbagai platform media sosial.

Begitu tamaknya ustadz itu, diatas mimbar, bicara agama, bicara tasawuf, bicara dalil, tapi merendahkan kaum marjinal yang sedang mencari nafkah, melontarkan kata-kata “Goblok” pada seorang Ayah pejuang nafkah buat keluarganya, dan begitu memuakkan orang-orang disekitarnya yang ikut terbahak termasuk petinggi pesantren itu, untungnya tidak semua santri dan  jamaahnya ikut tertawa.

Meskipun dibawah samar-samar bayangan lampu, dan dulang yang berisi #EsTeh dan air yang sedang dijunjung bapak itu, raut wajah yang natural dari air mukanya terlihat begitu rapuh, meskipun dia terlihat sabar menahan malu di permalukan di khalayak banyak di arena pengajian oleh Si Ta’im Miftah.

Setelah ramai yang konon kabarnya si Gus ini yang Gusnya, asal caplok asal cantol saja ini kena hujat, di munculkan video lagi memborong dagangan penjual asongan, memunculkan video mereka datang kerumah Bapak penjual Es teh, yang tertawa terbahak pun ikut buat video klarifikasi, namun sejatinya gerombolan niradab niretika ini sebenarnya tidak lebih mulia dari yang mereka hina dinakan.

Kelabu di bulan Desember bagi Bapak Sunhaji, namun kelak di awal Ramadhan bapak Fakhrulrazi mengajak beliau umroh bersama, yang di posting lewat akun media sosialnya yang saat ini sedang viral dimana-mana

Allah punya cara untuk mengangkat derajat seorang hamba, dan Allah juga punya cara membuka topeng-topeng kemunafikan meskipun ia berstatus pendakwah. Teringat dengan pesan Imam Syafii yang pernah saya baca dalam satu buku, begitu pentingnya mendahulukan adab lalu ilmu, karena adab di dalamnya mengajarkan tentang tutur kata, bersikap,  cara interaksi dan pemahaman.

Dan satu lagi, apa Prabowo masih mau memelihara dan masih memberi jabatan orang seperti Miftah ini yang etika dan moralitasnya rendah…? 😂🤣😅

Acchi
01:46 PM

Thursday, 28 November 2024

GASPPOLL Unggul di Bantaeng

 


Semenjak semalam dan pagi ini, saya lihat di beberapa grup terutama dua grup lokal Bantaeng yang banyak anggotanya, banyak akun-akun yang kemarin tiarap akhirnya sudah berani speak up. Terutama untuk membicarakan hasil perolehan suara kemarin.

Meskipun rekapitulasi berjenjang masih berproses, namun hasil sepertinya sudah ketahuan, apalagi Bantaeng secara kewilayahan tidak terlalu luas, dan seluruh daerah sudah tercover signal Handphone, cuaca pun ikut mendukung, jadi untuk membuat laporan data C1 atau C hasil sepertinya tidak ada kendala, untuk sampai ke posko masing-masing tim pemenangan.

Seperti diketahui kemungkinan besar petahana tidak Oppo, kalau dilansir dari data real count dari tim Uji-Sah yang kemarin secara live terus memantau dari posko utama mereka di Bonto ATU, yang menggandeng SSI (Script Survey Indonesia), yang validitas mungkin sudah diatas rata-rata, karena sudah pasti ini persoalan pertaruhan reputasi, dan bila dilihat gapnya sampai dua digit, 57% vs 43%, Saya juga mencoba mencari data pembanding dari tim IA_Kan, namun belum menemukan, dan belum ada yang rilis, sementara data dari KPU, berdasar pantauan saya di website KPU bahkan masih sering disclaimer, seperti biasa KPU akan mendelay sampai proses berjenjang dari PPS, PPK, sampai usai pleno di KPU.

Sementara polling-polling yang saya buat, sejak beberapa bulan lalu di dua grup yang paling saya anggap paling reseh, paling brutal, yang bacotnya pedis-pedis, yang persoalan pa’gekannya sudah level menuju perang dunia ketiga, serta yang paling banyak membernya. 🤣😂

Polling itu tidak pernah sekalipun pasangan Uji-Sah ☝️ kalah dari pasangan Ia_Kan ✌️, tentu dengan beberapa pertanyaan yang termodifikasi tergantung moment, seperti saat debat, saat kampanye, dll.  Tingkat keterlibatan anggota masih cukup rendah bila dikalkulasi dari jumlah pengikut di grup, selain karena mungkin pengaruh algoritma juga postingan sudah jauh dibawah apalagi kalau tidak discroll, bahkan pernah ada keterlibatan anggota grup cukup banyak hampir mencapai 2000an vote, namun sepertinya kena takedown dari admin atau bisa jadi kena aturan regulasi dari Facebook, polling terakhir yang saya buat kemarin keikutsertaan sampai 700an.

Meskipun Polling itu tidak bisa dijadikan barometer, alat ukur, atau seperti membandingkan luas alun-alun dan lapangan hitam, karena yang ikut voting tidak bisa tervalidasi, karena bisa saja akun ganda, anak-anak, orang luar dan lain-lain, namun tidak bisa dipungkiri besar kecilnya punya efek di media sosial untuk era sekarang ini.

Saya juga beberapa kali wawancara random satu atau dua pertanyaan, meskipun terkadang pertanyaan “apaji di gaspolki atau oppo’na..?” kepada beberapa orang yang saya temui ketika berbelanja dipasar, ketika Paslon 1 dan 2 mau diantar ke KPU, baik yang di Seruni maupun di Jalan Raya, ketika kampanye Akbar di alun-alun mapun dilapangan hitam, ketika usai Joging Ahad pagi atau saat joging sore, ketika usai shalat Jum'at, bahkan kemarin di TPS masih sempat nyenggol-nyenggol “Doboloki atau Sambei..?” 😅😁🤪☝️✌️

Dan memang hasil yang saya dapat, masyarakat Bantaeng kebanyakan butuh perubahan dan besar harapannya untuk “Bantaeng Bangkit lagi”. 🙂🙏

Acchi
01:06 PM

Wednesday, 27 November 2024

Pilkada Serentak

 


Hari ini Pilkada pertamaku setelah sekian lama jadi Golputers 🤣. Lima Tahun lalu Pilpres pertamaku yang kupilih Prabowo, ternyata kalah 😂, kemarin Pilpres keduaku yang kupilih Anies, ternyata kalah juga 😅, Maklum mazhab dan DNAku selalu untuk perubahan.

Awalnya mau coblos semua, demi sekedar surat suara tidak disalah gunakan, namun berubah pikiran, akhirnya mencoba mengambil pilihan yang kemungkinan besar janjinya bisa dipegang dan yang paling kecil mudharatnya, biar untuk urusan agama dan akhirat juga bisa terselamatkan, dan satu lagi saya berlawanan arah dengan endoser Mulyono 🤪.

Meskipun potensi kemenangan masih 50:50, Semoga kali ini bisa menang 😁, biar tahu juga rasa dan sensasinya  yang dicoblos itu menang 🤭.

Pemilih bimbang sepertinya banyak yang minta doa dan petunjuk, bahkan shalat istikharah, demi yang terbaik, dan Allah belum tentu memberikan info dari langit tentang pilihan yang akan menang, tapi sudah pasti akan memberikan signal langsung dari Arshnya tentang pilihan yang terbaik, sebab menang dan yang kalah punya takdir masing-masing dan punya ujian, yang kelak akan dijalani dan yang akan dipertanggung jawabkan 🙂.

Acchi
01:46 PM

Tuesday, 26 November 2024

Pemilu Damai Dengan Hati Nurani


Kampanye Akbar masing-masing Paslon usai sudah, bukan saja di Bantaeng dan Sulawesi Selatan, tapi di seluruh Indonesia, karena hari ini sudah memasuki hari tenang.

Namun psy war masih terus berlangsung demi mengais simpati masyarakat, untuk mendapatkan vote di TPS nanti pada hari rabu tanggal 27 November 2024, tim-tim kerja masing-masing paslon masih akan bergerilya dihari tenang, justru didetik-detik akhirlah makin intensif bergerilya, namanya saja hari tenang, namun nyatanya hari-hari menegangkan, berbagai cara pun akan dilakukan cara halal sampai cara culas, playing victim, serangan magrib dan serangan ba’da shubuh, dari iming-iming, hadiah, bala-bala, sampai intimidasi adalah bagian dari trik.

Kalkulasi dan persentase TPS dan data pemilih akan dipetakan dan diukur, tim yang salah hitung sudah pasti akan ambyar, ini catatan khusus kalau permainan secara fair, tapi kalau wasit ikut bermain tetap akan lain cerita.

Rakyat tinggal menghitung hari kembali akan kembali ditinggalkan, sebab rakyat hanya dibutuhkan saat kampanye dan dibilik suara, yang menang akan berpesta, yang kalah akan menangis. Pada hari kepastian kemenangan setelah perhitungan sampai perkara di MK usai, kue-kue kekuasaan akan dibagi, yang loyal menunggu kursi, yang tidak loyal apalagi di cap berhianat, akan dipaksa pensiun dan tersingkir, bahkan bisa dikasuskan, sementara penyokong dana, penyokong amunisi dan logistik, proposal proyek sudah berbaris mengantri.

PAD, APBD sampai dana talangan yang tak seberapa, di coba diramu agar porsi bisa terbagi merata, tentang mana porsi untuk janji kampanye, porsi penyokong, sampai porsi diri pribadi. Apalagi kemarin dana kampanye yang paling banyak menguras kantong dan logistik, terutama untuk entertainer, panggung, kembang api, mendatangkan artis, dana cetak baju, baligho, banner , atribut, sampai dana untuk beli paku dan bambu untuk menancapkan banner baliho dipohon-pohon, itu semua pakai duit yang bukan main besaran biayanya. Belum lagi dana-dana buat sembako dan serangan sebelum pagi dan sebelum berangkat ke TPS.

Makanya jangan heran kalau sudah menjadi pejabat, mereka akan jadi pemburu rente, markup anggaran proyek, demi balik modal, meskipun berperkara berkasus tetap akan jadi momok, bila dekat dengan kekuasaan hukum bisa dibeli, hasil korupsi, gratifikasi, rampokan, akan aman. Kurang setoran bisa jadi tumbal.

Lalu rakyat dapat apa…? tetap kembali kesetelan pabrik, berjuang sendiri, petani bergelut dengan ladang sambil diperhadapkan dengan bibit dan pupuk yang langka dan kadang susah terjangkau, disaat panen berhadapan dengan kebijakan bisnis import pemerintah, begitu pula nasib buruh, nasib nelayan, nasib pedagang, dan nasib rakyat pada umumnya  yang kadang regulasinya tidak berpihak, hukum pilih kasih, bahkan jangan lupa januari tahun depan pajak PPN sudah naik 12%, dan ini sudah pasti berefek secara massif pada kebutuhan dasar dan pokok, yang akan memberatkan lagi rakyat.

Janji kampanye itu bisa jadi lip service, kalau dapat pemimpin yang amanah, bisa jadi janji tertunaikan, kalau dapat yang oportunis janji bisa dilupakan, buat rakyat harus open mind, come on naikkan kualitas demokrasi, naikkan cara pandang dan berpikir, jangan mau terus dicap golongan IQ under 78, suara itu selayaknya tidak semurah, dengan politik uang apalagi cuma sembako dari serangan maghrib dan fajar.

Sebab suara yang kalian jual, yang hanya dihargai sembako atau 100, 200 atau lebih, tidak saja merendahkan derajatmu, tapi akan terus menjadi preseden buruk perpemiluan di Negeri ini, dan akan terus mendapatkan pemimpin yang hanya mementingkan diri pribadi dan kelompoknya.

Terkhusus selain golputers, pemilu itu adalah pilihan, berbeda pilihan itu lumrah di alam demokrasi, jangan sampai ada friksi-friksi apalagi sampai mengorbankan tali kekerabatan. Dan yang punya niat mencoblos, pilih sesuai hati nurani, lihat rekam jejak dan keberpihakannya pada rakyat, dan yang paling kecil mudharatnya, bila perlu yang muslim shalat istikharah “Bismillah” minta petunjuk pada Allah, yang non muslim pun demikian dengan cara dan tuntunan agama masing-masing.

Acchi
10:06 AM


Sunday, 24 November 2024

Di Banding-Bandingke

 


Ada yang unik setelah pasangan calon usai kampanye Akbar di Pilkada Bantaeng, pasangan 01 Uji-Sah dan 02 Ia_Kan, di media sosial pendukung masing-masing saling membandingkan, terutama secara kuantitas banyaknya pendukung (Banyak-Banyakang orang Bede 🤪), sementara untuk kualitas itu nomor sekian-sekian.

Membandingkan secara Apple to Apple, seperti membandingkan lokasi acara antara alun-alun lapangan seruni, dan lapangan hitam, bahkan luasnya pun sampai diukur-ukur dimete-metere 🤣, antara artis pendukung TipeX dan Jamrud, membandingkan kemacetan yang mereka buat karena banyaknya kendaraan (Loe-loeang oto na motor), sampai foto atau video zoom dari drone-drone 😅, pokoknya masih ada beberapa lagi yang Ojo dibanding-bandingke seperti kata dalam lagu Farel Prayoga. 😁

Padahal masing-masing tim ini tidak juga fair dalam mengkomparasikan atau  membandingkan, pendukung Oppoki Sikalipi datang ke lapangan alun-alun seruni ambil foto/video saat masih sepi, begitupun sebaliknya pendukung Gaspoll datang ke lapangan hitam seruni juga demikian, masing-masing foto atau video dari drone tidak ada yang saya lihat yang dirilis dimedsos, yang full zoom out sampai ketinggian yang  bisa mencover seluruh area, terutama saat artis utama manggung TipeX dan Jamrud, karena disitulah sebenarnya puncak berkumpulnya massa.

Padahal yang datang ini semua belum tentu loyalis, yang akan menusuk di TPS Rabu nanti di tanggal 27, masih ada yang swing voters, undecide voters, bahkan golputers. Ada yang datang karena dimobilisasi, ditakut-takuti, ada yang hadir karena sekedar mau lihat artis, bahkan orang seperti saya bukan cuma satu dua orang, ada yang datang di TipeX datang juga di Jamrud, bahkan orang lintas kabupaten dan kota pun banyak yang berkunjung karena memang tujuan utamanya nonton konser yang tersedia secara gratis. Bahkan ada juga pendukung paslon yang tidak datang karena terkendala uzur, seperti sedang kerja, sedang tugas bahkan sedang diluar daerah dan kota.

Intinya yang menentukan hasil dari kedua calon kepala daerah ini, adalah suara sah diperhitungan rapat pleno atau paripurna terbuka oleh KPU, itupun kalau KPU tidak kalah di MK, karena biasanya akan ada lagi pencoblosan ulang atau perhitungan ulang, kalau sengketa dikabulkan MK. Suara-suara di TPS itu belum tentu sama hasilnya dengan kalkulator KPU, suara di TPS belum tentu juga sama dari besarnya bala-bala atau serangan fajar, tugasnya tim dan pendukung adalah tidak boleh lengah, tidak boleh jalan sempoyongan apalagi gara-gara sebotol minuman 😆, tugas utama tim pemenangan bagaimana dia bisa jago mengawal, menjaga,  suara jagoannya masing-masing.

Selamat bekerja buat para tim Paslon. ☝️✌️🙂

Acchi
08:06 AM

Saturday, 23 November 2024

Kampanye Akbar IA_KAN Bersama Jamrud

 

SeTIA Bersama Jamrud

Setelah empat hari lalu kampanye 01, kini dari Paslon 02, pasangan tagline SeTIA di pilkada Bantaeng, berkampanye Akbar di hari terakhir di lapangan hitam, semenjak pagi kendaraan sudah menyemut, beberapa, simpatisan dan pendukung bersorak Sikalipi, oppoki ada juga yang menggeber-geber motornya sampai marrang-marrang atau meraung-raung kalau kalian tidak tahu artinya marrang-marrang 🤣😅.

Jalanan padat merayap, karena kantong parkir yang tersedia hampir tidak ada, maka ruas-ruas pinggir jalan penuh dengan kendaraan, untung aparat gercap mengatur lalu lintas, bukan saja dari polantas, dishub dan satpol PP, tentara pun sampai ikut turun ke jalan.

Kampanye ini selain di meriahkan Jamrud, juga di meriahkan artis lokal Ridwan Sau, petinggi-petinggi parpol pengusung, lokal maupun dari pusat, termasuk politisi Nasdem Arum Spink yang juga senior  saya di Pondok dulu didaulat jadi jurkam, begitu pula politisi pusat yang juga sebagai Jurkamnas, yang kebetulan kedua orang tua dari pasangan IAKAN, Ilham dan Kanita, Bapak Azikin Solthan dan Ashabul Kahfi yang duduk di DPR pusat dari partai Gerindra dan PAN. Beserta politisi lainnya dari Nasdem, Demokrat, dan PKB.

Kampanye ILLANK-ACCE pecah, didukung dengan panggung yang cukup mewah dengan tiga layar besar, sehingga bisa menjangkau view yang lebih luas, sound kampanye ini juga lebih gacor, suara jernih menggelegar, ditambah efek distorsi, meskipun masih belum sebagus sound yang untuk konser sesungguhnya.

Kampanye ditutup dengan penampilan Guest star “Jamrud”, Krisyanto, Azis dkk, membawakan lagu dengan kurang lebih 10 lagu hitsnya, dibuka dengan lagu “Terima Kasih” ditutup dengan lagu “Waktuku Mandi”, penonton pun berjingkrak sampai beberapa yang basah kuyup, diguyur beberapa kali dengan air, dari mobil tangki PDAM, BPBD dan Pemadam, yang diturunkan sampai empat unit.

Acchi
07.56 PM

Tuesday, 19 November 2024

Uji-Sah Gaspoll Bersama TipeX

 

Kampanye Uji-Sah Bersama TipeX

Kampanye Akbar pasangan calon No urut satu Uji-Sah ☝️ di Pilkada Bantaeng, hari ini berjalan dengan sukses, Rapat Akbar berlangsung di Alun-alun pantai seruni, benar-benar di Gasspoll.

Semenjak pagi pendukung dan simpatisan, sudah ramai di jalan-jalan, jalan macet, padat merayap, mereka datang mengenakan atribut baju yang didominasi berwarna biru langit dan biru laut, bendera partai pengusung juga berkibar dimana-mana, Golkar, PKS, Gelora, PDIP, bahkan bendera Palestina pun juga ada.

Mereka datang dari berbagai penjuru, dari pesisir sampai hulu, dari pelosok, sampai yang dikota, bahkan lintas kabupaten juga banyak yang datang.

Kampanye ini di meriahkan artis dangdut dan Tipe_X, petinggi-petinggi partai pengusung juga ikut memeriahkan.

Kampanye dimulai semenjak siang sampai sore hari, pedagang asongan, pelaku UMKM juga ikut bergelora, daganganya laris manis. Cuaca pun ikut mendukung, hampir mendung sepanjang hari, padahal dua hari kemarin sempat hujan.

Dan yang paling di nantikan adalah penampilan Guest starnya TipeX, Tresno dkk yang kompak memakai baju kuning, membawakan 10 atau 11 lagu, lagu hits mereka seperti Genit, Mawar Hitam, Selamat Jalan, Cemburu, Sakit Hati, Kamu Tidak Sendirian, dibawakan dengan apik, penonton yang ikut goyang sampai moshing tidak saja anak muda, yang tua pun asyik goyang SKA. Sayang kualitas sound kurang nendang, kadang ada noise trouble, mungkin karena sound spek kampanye, bukan spek konser. 🤭

Acchi
07:06 PM

Wednesday, 6 November 2024

Si Botak Sepotong


Kemarin melihat di televisi, Gunawan Sadbor Tiktok, pakai baju orange, dia dan teman-temannya digundulin polisi, kasus cuma kepleset satu dua konten ikut promosikan judi online di akun joget-jogetnya.

Kemarin juga pegawai Komdigi atau Kominfo yang 11 orang itu, dan kemungkinan akan bertambah, yang tertangkap dan sudah di gelandang ke kantor polisi, juga berbaju orange, tapi tidak di botakin, mungkin ini karena tahanan kelas atas, kasusnya menjaga website-website judi online agar tidak kena blokir.

Pegawai-pegawai ini, ada yang doyan pansos, outfitnya barang mewah dan branded semua, bahkan bangga duit judi dipakai umrah bersama keluarga.

Mantan menterinya yang sudah pindah tempat di kementrian lain, termasuk menteri yang tajir melintir. Kalau anak buah bisa dapat, masa sih bos tidak ada jatah. 🤫

Positifnya kalau masuk nih si botak sepotong, apalagi si Wowo sudah laporan ke Wiwi, polisi kejaksaan tidak perlu menggundulinya, karena sudah botak alami. 🤪

Kalau Yakult kapan yah…?

Acchi
01:06 PM

Saturday, 2 November 2024

Uang Jin Di Makan Setan

 

Fotoku Edit 🤭

Akhir-akhir ini berita lucu-lucu tentang duit, kemarin Gunawan Sadbor yang hampir tiap saat joget-joget di Tiktok, ditangkap polisi, karena terindikasi promosi judi online di akun Tiktoknya. 😅

Akun-akun seperti ini, sepertinya cuma dipakai cuci uang, karena aromanya sudah terendus, maka disangkut pautkanlah dengan judol, biar tidak melebar kemana-mana. 🤪

Lalu ada lagi pegawai Komdigi dulu namanya Kominfo, juga ditangkap karena ternyata memelihara dan membackingi situs judi online sampai ribuan, ini kalau mau dirunut ketas bisa jadi si kepala botak, mantan m£nterinya bisa kena juga, apalagi jejak digitalnya dulu juga doyan main judi. 🤣

Namun yang paling heboh, Hakim mafia kasus di peradilan, Zarof Ricar tertangkap karena sedang apes, akibat rembesan kasus Ronald Tannur, di rumah Zarof ditemukan duit hampir 1 Triliun, ada rupiah, ada dollar Singapura, ada dollar Amerika, plus emas 51 kg. Sebenarnya mainnya sudah cantik, tanpa harus menyimpan di Bank, karena bisa ketahuan, karena pasti tidak sinkron dengan LHKPNnya. Ini sudah beberapa tahun beraksi, memalak, bahkan mungkin pernah menjerumuskan orang yang benar supaya bisa jadi salah, namun karena di kalender tidak melulu hari baik, ada juga hari naas, ambyarlah tabungan sebegitu banyak. 😁

Dan orang seperti ini, tidak mungkinlah satu atau dua orang jaringannya, mereka pasti punya jaringan, punya kelompok, punya atasan, punya bos tempat menyetor, punya backing dan lain sebagainya, kalau ditelusuri satu persatu dari anak tangga paling bawah, tangga puncak pun bisa kena. Tapi hal seperti ini selalu yang naas saja yang dikorbankan. 🤫

Dan yang tak kalah lucu adalah kasus Tom Lembong, kasus import gula, kasus 10 tahun lalu dibuka kembali filenya, di jadikan tersangka tapi bukti aliran uang masih sumir dan kabur, banyak orang yang percaya ini politis, ini kriminalisasi, ini pesanan. Jaksa kalau mau fair periksa juga menteri-menteri setelahnya, yang import gulanya berkali-kali lipat, bahkan kalau ditelusuri lebih jauh bisa saja ada selisih dipakai untuk kepentingan partai dan kampanye. 😆

Namun ada sisi lain yang di teropong nitizen, Jaksa yang menyidik Lembong, Abdul Q@har di teropong-teropong jam tangannya, karena beberapa kali gonta-ganti memakai jam tangan mewah, yang harga ratusan juta sampai milyaran, jangan-jangan ah jangan-jangan pemain kasus juga kata nitizen. 🫣

Acchi
09:36 PM

Thursday, 31 October 2024

Selamatkan Dunia Pendidikan


Ibu Guru Supriyani (Foto Kompas)

Beberapa hari ini ramai diberitakan Guru dilaporkan ke polisi karena mendisiplinkan anak muridnya.

Yang paling menyita perhatian adalah Supriyani guru honorer di Konawe selatan, yang sampai berperkara di pengadilan karena disangkakan menganiaya anak polisi yang juga jadi muridnya, namun banyak fakta lain yang terungkap, ternyata Polisi yang orang tua murid yang tidak terima anaknya didisiplinkan, malah memalak guru honorer ini sampai 50 juta rupiah, kalau perkara ini mau tidak dilanjutkan atau sebagai uang damai. Pada akhirnya perkara ini jadi melebar kemana-mana, polisi penyidik terseret, camat dicopot bupati, guru-guru berdemo sebagai bentuk simpati.

Bahkan media sosial sekarang ini, ramai beredar video-video parodi, guru yang tidak mau lagi menegur murid-murid yang bebal, tidak mau melerai yang berkelahi, tidak mau lagi menegur yang tidur, maupun yang terlambat, mengajar ala kadarnya, asal kewajiban tertunaikan, dan lain sebagainya.

Terkadang jadi lucu hal seperti ini, bahwa tidak bisa dipungkiri, orang tua sekarang adalah generasi 80-90an, generasi milenial, adalah dulu yang pernah menjadi murid pernah merasakan jadi siswa-siswi, yang pernah merasakan, menyaksikan, bahkan mengalami, kapur dan penghapus papan tulis melayang yang kadang mendarat dijidat, pernah merasakan betis black and blue karena tertempel belabas guru, atau ada juga pernah merasakan jepit dua jari bapak atau ibu gurunya dipaha muridnya, atau bentuk-bentuk lain seperti dijemur dihalaman sekolah, berdiri satu kaki sambil pegang kuping didepan kelas.

Anak-anak generasi Alpa saat ini yang sedang belajar yang sedang jadi murid, memang berbeda dengan anak generasi Milenial dan generasi Zilenial, berbeda karena tuntunan zaman, memang perlu perlakuan khusus yang sesuai zamannya, tentang metode pendidikan dan pengajaran, namun terkadang saya juga meringis menyaksikan, konten-konten kreator yang membuat pertanyaan-pertanyaan random kepada anak-anak zaman now, yang ketika ditanya nama Ibukota negara sendiri mereka tidak mampu menjawabnya.

Persoalan ini adalah tugas menteri pendidikan baru dibawah kabinet Prabowo, perlu evaluasi Mendalam dan menyeluruh, kurikulum kemarin yang dibuat menteri rezim Jokowi terbukti gagal total, kurikulum merdeka membuat tidak merdeka murid, guru dan dunia pendidikan.

Namun yang perlu ditekankan adalah pendidikan ilmu pengetahuan itu sangatlah penting, tapi Adab itu ditempatkan pada posisi tertinggi.

#SelamtkanDuniaPendidikan
#JusticeForTeacher

Acchi
11:46 AM

Wednesday, 16 October 2024

Timnas Indonesia Takluk Dari China

Capture Facebook

Timnas Indonesia harus mengakui kekalahan dari China dengan skor tipis 2-1 China unggul didepan publiknya sendiri, setelah sebelumnya tiga kali mengalami kekalahan secara beruntun dari Jepang Arab dan Australia.

Anak asuh Shin Tae Yong, secara permainan mampu menguasai ball possesion, apalagi dibabak kedua lebih hidup dan lebih bervariasi serangannya, sementara pemain China mampu memaksimalkan peluang akibat dari dua blunder pemain Indonesia, saat gol pertama akibat kesalahan antisipasi Shayne Patynama dan gol kedua bek Indonesia Hilgers yang terlalu melebar, sehingga susah mengantisipasi umpan terobosan pemain China, sementara Asnawi yang terlalu berjarak seolah lupa turun keposisinya.

Risky Ridho yang permainannya stabil saat melawan Australia dan Arab, justru baru dimainkan saat babak kedua, begitupula dengan Tom Haye, Verdonk Idzes, dan Janner cukup stabil, sementara Witan dan Asnawi juga ikut tersorot karena ada beberapa kesalahan passing dan terlalu banyak gocek bola.

Arhan yang masuk dibabak kedua, bola throwinnya beberapa kali merepotkan dan membuat panik barisan pertahanan China, bahkan salah satunya berbuah menjadi gol yang dicetak Tom Haye.

Sementara kepemimpinan wasit yang berasal dari Uni Emirat Arab ini, cukup adil, pemain China yang guling-guling yang mau mengulur waktu beberapa kali kena teguran, mungkin karena belajar dari pengalaman buruk dari wasit Al Kaf dari Oman kemarin, bahkan sempat viral di media sosialnya wasit Omar Ali memposting doa perlindungan, mungkin takut kena rujak juga sama nitizen Indonesia.

Pertandingan selanjutnya melawan Jepang, evaluasi dan evaluasi, dan STY harusnya sudah bisa menemukan formula yang tepat, pemain-pemain mana yang harus dijadikan starter line up maupun backup, karena Jepang sebagai pemuncak klasmen cukup ganas melibas lawan-lawannya, jangan sampai Indonesia bernasib sama dengan China yang pernah digasak sampai 7-0 dipertemuan pertama.

Acchi
06:06 AM



Monday, 14 October 2024

Prabowo Memanggil Calon Menteri

Capture MetroTV

Televisi berita pada ramai-ramai Breaking News, judul beritanya hampir sama, Prabowo memanggil calon menteri di Kertanegara.

Mereka dipanggil untuk merapat dan ditanyakan kesediaannya membantu kabinet Prabowo nanti, sekaligus untuk fit and propertest, bahkan sudah ada yang mengaku sudah menanda tangani fakta integritas.

Ada beberapa wajah lama yang masih mengisi kabinet Jokowi, yang kemungkinan akan dipakai lagi dikabinet Prabowo, ada beberapa juga yang wajah-wajah baru, apalagi nanti diperkirakan kabinet Prabowo akan jadi kabinet gemuk, karena pos-pos kementrian akan bertambah, hampir 50 kementrian, demi mengakomodir para pendukung dan terbaginya kue-kue kekuasaan, baik dari partai politik maupun dari kalangan profesional.

Mereka silih berganti berdatangan, dan keluar memberi pernyataan pers, ada yang datang dari loyalis dan die hard Prabowo, ada kalangan dari  titipan Jokowi, ada yang memang dari kelompok oportunis, ada yang suka memberi pernyataan kontroversi dan ucapannya menyakiti hati rakyat, ada juga yang suka mencela dan memberi pernyataan buruk kepada Prabowo, yang datang sambil menebar senyum dan dadada, bahkan yang doyan miras mahal juga ikut menunjukkan batang hidungnya.

Meskipun semua yang datang tadi, kabarnya belum tentu jadi Menteri, karena masih akan digodok dan dilakukan pematangan oleh Prabowo, sebagai hak prerogatif Presiden.

Namun ada hal yang menarik terlihat dilayar kaca, diseberang jalan depan pagar pintu masuk rumah Prabowo, berjejer penjual somay, penjual kopi yang menggunakan sepeda, penjual es, bahkan ada juga penjual dengan santainya mengipas-ngipas diatas tungku pembakarannya, mungkin lagi kipas sate atau bakso bakar. Ini mungkin salah satu trik pencitraan atau bisa jadi intelijen yang sengaja ditugaskan disitu. 😂🤣😅😆

Acchi
08:46 PM




Friday, 11 October 2024

Timnas Indonesia DiRampok Wasit Asal Oman

Mari kita mengorek-ngorek sisa pertandingan semalam antara Bahrain vs Indonesia, yang sangat merugikan Timnas Indonesia, karena tambahan waktu yang diberikan wasit Ahmed Al Kaf yang berasal dari Oman, sampai 4 menit dari tambahan waktu Injury time 90+6, sehingga terjadilah malapetaka, karena Bahrain bisa menyamakan kedudukan dengan skor 2-2. 

Untuk persoalan regulasi memang masih bisa diperdebatkan, bisa ditafsirkan macam-macam kalau memang ini murni kesalahan wasit ataupun konspirasi demi gengsi menuju world cup 2026.

Timnas Indonesia memang selalu punya pengalaman buruk, dan sering dirugikan dengan wasit-wasit timur tengah atau asia barat.  Kali ini tim Garuda dirampok kemenangan yang sudah didepan mata.

Dan kejadian seperti ini tidak bisa dianulir untuk hasil akhir, meskipun bisa saja wasit bisa kena sanksi, apalagi PSSI kabarnya sudah melayangkan protes ke AFC, namun yang perlu di ingat Presiden AFC saat ini juga berasal dari Bahrain.

Pelajaran buat tim Shin Tae Yong, sangat perlu menjaga konsentrasi saat waktu masih berjalan, dan berusaha memanfaatkan disetiap peluang, seperti semalam dimenit akhir witan, Marcelino punya peluang untuk menambah gol.

Hal yang sama pentingnya juga, mempersiapkan hal-hal non teknis, seperti siapa wasit yang akan memimpin pertandingan, perlakuan tuan rumah, tentang homebase, tentang stadion sampai perangkat pertandingan, sampai isu-isu konspirasi.

Hikmah yang bisa dipetik adalah begitu sakitnya terasa kalau dicurangi diperlakukan tidak adil. 🤭

Acchi
08:06 PM



Saturday, 5 October 2024

Dirgahayu TNI 79

Gambar Web TNI

79 Tahun sudah BKR TKR ABRI TNI, semoga makin profesional, meritokrasi berjalan dengan baik agar tidak ada lagi, junior yang jauh dibawah sampai 4-5 tingkat mendahului senior sampai beberapa tingkat, TNI makin merakyat dan humanis, mampu berdialog dengan kelompok separatis, alat tempur yang sesuai zaman, dan  semoga marwah TNI terangkat lagi di Presiden baru yang berlatar belakang TNI.

Semoga kesejahteraan terjamin agar tak perlu memikirkan berbisnis, tak perlu minta jatah di jabatan-jabatan sipil. tak perlu cawe-cawe dan tetap fokus pada tugas pokok dan fungsi.

Dan TNI harus berpusat komando di Ibukota Negara Jakarta, karena Jakarta secara historikal yang kental dan teritori yang lebih aman untuk pertahanan.

Terakhir singkirkan #Fufufafa yang menjadi aib dalam bernegara, yang menjadi noda kelam dalam berbangsa.

Dirgahayu TNI…

Acchi
05:10 AM
5 Oktober 2024


Wednesday, 2 October 2024

Iran Tembakkan Rudal Ke Israel

Capture YouTube 


Iran mengamuk kedua kalinya, setelah proxy_nya di Lebanon selatan, petinggi Hizbullah Hasan Nasrallah  tewas dirudal Israel, Iran memborbardir Israel dengan ratusan rudal balistik.

Menghancurkan fasilitas militer Israel, Iron dome negeri zionis lumpuh, puluhan Jet tempur F35 rontok, depot bahan bakar persediaan perang dan invasi hancur, pelabuhan porak-poranda, bahkan kabarnya komandan perang Israel sudah tewas terbunuh, perdana Mentri si Netanyahu ngumpet dibalik bunker.

Iran memperingatkan Israel, bila berani membalas maka Iran akan meluncurkan lebih banyak rudal.

Semoga Iran bisa menjaga konsistensi, bila perlu rudalnya di upgrade memakai yang daya rusak yang menghancurkan seperti kelakuan Israel ketika membom, bukan cuma rudal yang hanya bisa membakar, rudalnya bila perlu jatuhnya random juga, tidak terfokus satu dua target militer, biar Israel bisa merasakan juga perihnya dibombardir.

Acchi
10:26 PM

Wednesday, 11 September 2024

Debat Pilpres Amerika Serikat


Metro TV pagi ini menyiarkan debat calon Presiden Amerika, antara Donald Trump dari partai Republik dan Kamala Harris dari partai Demokrat, debat kali ini adalah debat kedua setelah sebelumnya di debat pertama Incumbent  Joe Biden berhadapan dengan Donald Trump.

Joe Biden memilih mundur jadi calon Presiden, dan digantikan oleh wakilnya Kamala Harris, Joe Biden sepertinya mundur karena kalah mental, dan babak belur kalah debat oleh Donald Trump di pertemuan pertama 


Debat kedua ini juga tak kalah seru, saling serang argumentasi, saling serang program, dan saling membanggakan prestasi saat masing-masing menjabat pada eranya, isu-isu dalam negeri dan isu global tak luput dari perdebatan.


Nilai plus debat di Amerika karena tidak terpaku pada tema, sehingga kontestan bebas mengkolaborasi dan improvisasi pertanyaan-pertanyaan dari moderator dan lawan debat, sesi tanya jawab saling menyanggah dengan kata-kata, bodoh, bohong dan pembual tidak mengapa, timer pun tidak diperlukan ditampilkan dilayar, karena kedua moderator yang punya otoritas yang membagi waktu, dua menit atau satu menit.


Debat yang berlangsung 90 menit, hanya dua kali iklan, kontestan tidak diperbolehkan membawa catatan atau contekan data, jadi benar-benar yang dibawa adalah otak dan bibir, tidak ada juga pendukung yang bersorak-sorak yang bisa merusak konsentrasi.


Donald Trump dalam debat kelihatan tenang, sementara Kamala Harris lebih sering menggeleng-gelengkan kepala, dan mata berkaca-kaca, ketika Trump menyoroti kebijakan Biden dan Harris saat menjabat.


Selanjutnya kedua kontestan akan saling merebut simpati publik Amerika, dan publik Amerika baik yang tinggal di perkotaan maupun di desa, di beberapa Negara bagian, akan menilai dan dimana mereka akan menentukan pilihan untuk Presiden yang akan datang.


Acchi 

11:06 AM

Sunday, 1 September 2024

Keluarga Mulyono

Keluarga Mulyono sedang tranding di media sosial akhir-akhir ini, mungkin ini cara Tuhan memperlihatkan tabiat asli mereka, dengan berbagai macam cara. 😆

Dimulai dari kasus Bobby dan istrinya, disebut-sebut minta jatah tambang oleh mantan Gubernur yang terlibat korupsi dan sedang diproses hukum, sehingga muncullah istilah jatah tambang blok Medan. 😅


Kemudian si bungsu Kaesang dan istrinya, disorot karena terindikasi gratifikasi, jalan-jalan pakai jet pribadi, ke Amerika dan makan roti seharga gaji honorer sebulan, belum lagi barang belanjaan yang lolos screening Bea Cukai. 😂


Dan yang paling baru Jejak digital Sang Wapres, terbongkar di media sosial, akun anonim di Kaskus dengan nama fufufafa, mengolok-olok keluarga Prabowo, menghina buruh, sampai perkara festival babi, Belum lagi ditambah isu liar yang beredar kedapatan Memakai narkoba. 🤣


Juga yang tak kalah heboh tentu sang bapak yang ketahuan, wawancara doorstop tapi palsu, seolah-olah wawancara dengan wartawan, ternyata semua adalah settingan. 😁🤭


Acchi

09:26 AM





Friday, 30 August 2024

Drama Pilkada


Keputusan MK kemarin, lalu didukung kekuatan Rakyat, terutama gerakan elemen Mahasiswa dan buruh, setidaknya ada secercah perbaikan dari pesta demokrasi khususnya Pilkada.

Koalisi besar partai-partai khususnya yang tergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan gabungan dari Koalisi Perubahan, yang mereka sebut KIM Plus, tidak jadi mendominasi atau memonopoli kekuatan politik secara rakus dan brutal.


Bayangkan seandainya MK tidak insyaf atau masih dipimpin paman Oesman, sudah pasti akan banyak sekali, bahkan sebagian besar pertarungan didaerah melawan kotak kosong atau calon independen boneka.


Meskipun sampai semalam penutupan pendaftaran di KPU, tetap juga nanti masih ada pertarungan yang akan melawan kotak kosong, untuk Pilkada 2024 ini memang kebanyakan atau  hanya didominasi dua pasangan calon, yang akan bertarung.


KIM Plus bubar untuk didaerah, namun terkhusus di Jakarta memang mereka solid, karena ada kepentingan by order, dan ada yang harus dijegal, dan semua partai terpasung dan tersandera, karena bila berani melawan Mulyono si Raja Jawa yang bengis, Mulyono akan membegal partai dan mengeluarkan Sprindik dari kantong ajaibnya.


Sampai semalam dibatas akhir pendaftaran. Masih terjadi kejutan dan drama-drama yang alot. Anies yang di kabarkan akan di usung di Jawa Barat, menolak pinangan PDIP, dengan alasan bukan kehendak rakyat tapi kehendak segelintir elit politik, tentu akan beda ceritanya bila di Jakarta. Dan mungkin alasan lainnya adalah, lebih baik tidak berlayar, daripada harus menumpang di kapal bajak laut, seperti yang di tulis Tom Lembong di medsos. Sementara dari PDIP mengungkapkan alasan tersendiri bahwa Mulyono punya peran besar yang menggagalkannya.


Demokrasi di Negeri ini memang sedang tidak baik-baik saja, dinasti kekuasaan dipelihara, semua partai politik tersandera, sehingga rakyat tidak benar-benar berdaulat, suara mayoritas rakyat tidak didengar, elit-elit partai yang kotor, yang korup, menjadi penghalang utama. Politik bagi-bagi kue kekuasaan sudah dibicarakan dan diatur untuk rezim berikutnya.


Acchi

11:56 PM







Thursday, 29 August 2024

Ilham-Kanita Sikalipi Ke KPU

Kalau kemarin saya hanya kebetulan lewat di Pantai Seruni, hari ini sengaja mencari dimana lokasi starting poin keberangkatan pasangan Ilham-Kanita untuk mendaftarkan diri di KPU, sebagai calon Bupati dan calon wakil bupati.

Pasangan dengan tagline “SETIA” ini menjadikan Posko Utamanya di jalan Raya Lanto, pas berhadapan dengan sekretariat Golkar Bantaeng, ribuan pendukung yang silih berganti berteriak “Oppoki” atau “Sikalipi” pun membanjiri jalan, sehingga terjadi peralihan arus dan memacetkan jalan poros utama propinsi.

Pasangan Ilhamsyah Azikin dan Nurkanita Kahfi ini diusung juga beberapa partai politik, seperti PAN, Gerindra. PKB, Demokrat, Nasdem, dan PSI.

Seperti kemarin, saya datang sambil tanya-tanya random kepada yang hadir disana, dan pertanyaan pun masih sama dan miriplah pertanyaan yang kemarin, untuk tulisan kemarin baca dan buka link dibawah. 👇

https://www.facebook.com/share/v/SKVBie9jueN4zaAP/?mibextid=xfxF2i

Yang datang dari berbagai desa dan kecamatan, tidak saja dari konstituen partai, ada juga dari aparatur desa, bahkan ada yang sempat saya tanyai, adalah honerer di instansi pemerintah.

Dan jawaban yang saya dapat, juga macam-macam, ada yang datang dan mau mengantarkan Ilham ke KPU karena kedekatan kekeluargaan, ada seorang ibu yang saya tanyai, karena di periode Ilham dia dapat bantuan PKH, ada juga seorang bapak yang mengatakan, masyarakat sekarang sudah cerdas, yang datang disini maupun yang kemarin, belum tentu itu pilihannya di TPS, selama masih ada politik uang.

Ada juga yang saya tanyai, kecewa karena Ilham terlalu lama orasi sampai lupa memberi kesempatan Kanita sebagai calon wakilnya untuk orasi dan berbicara, lalu dia mengatakan, jangan-jangan wakilnya yang dulu Sahabuddin pindah haluan karena jarang diberi kesempatan.

Setelah itu saya beranjak pulang lewat belakang lapangan Lompo battang, dan salut dengan TNI yang berjaga di wilayahnya sampai menutup portal jalan, demi menjaga netralitas dan aturan.

Link polling dibawah, please vote and share. 👇

https://www.facebook.com/share/9GZ9cX6Ev1LEPSAS/?mibextid=xfxF2i

Acchi 
00:56 PM
Bantaeng 29 Agustus 2024


Wednesday, 28 August 2024

Anies Failed

 


Anies Baswedan batal menjadi calon Gubernur di Jakarta, setelah tidak ada partai yang berani mengusungnya. Kemungkinan partai-partai diintervensi dan terjadi bergaining politik dibelakang layar.


Semua partai memang sedang disandera oleh Mulyono, karena Mulyono masih mengantongi Sprindik dosa-dosa petinggi partai dan keluarganya. Ini cara dipakai Mulyono sebagai alat penekan, karena phobia akut yang dialaminya dan bisa menimpa dirinya sendiri.


Kemarin PDIP sempat memberi angin segar, tapi memang PDIP juga kesulitan karena suami Puan sering disebut bermasalah dengan kasus tower, bahkan keponakan Megawati juga disebut-sebut di proyek DJKA dikasus KPK, belum lagi dosa lama si Sekjen Hasto dan Harun Masiku. Kabar lain juga yang beredar bahwa Anies lebih memilih menjadi petugas rakyat daripada petugas partai, prinsip yang dipegang Anies dan tidak bisa diintervensi, membuat partai Banteng ogah mengusungnya.


Sementara yang semalam PKB masih disebut akan berpaling dari KIM plus, ternyata susah juga karena terancam hasil Muktamar kemarin di Bali tidak disahkan keabsahannya, dan akan dibuatkan Muktamar tandingan.


Kalau partai lain sedari awal memang sudah terkunci, seperti Golkar yang sudah kena begal, hanya PKS yang paling sedikit celah untuk dikasuskan, maka diberilah mereka calon wakil gubernur, dan iming-iming jatah menteri dikabinet Prabowo nanti. 


Keputusan MK kemarin, merubah konstalasi politik di daerah, KIM plus yang ingin berkuasa secara mutlak, akhirnya bubar, terlihat di Banten Golkar kembali merangkul kadernya untuk maju, begitu pula dengan partai lain seperti PKS ditempat lain, tapi khusus di Jakarta, Anies tidak boleh diberi celah, karena ini bisa mempengaruhi kepentingan elektoral dimasa mendatang, terutama Pilpres 2029.


Penjegalan Anies, tidak bisa dipungkiri memang sangat berbiaya mahal, secara materi dan non materi, penggunaan alat, fasilitas, survey bayaran, buzzeRp, sampai dana Bansos Negara dipakai untuk membendung kepopuleran Anies, mulai semenjak saat Pilpres, berbagai cara sudah dilakukan…


Acchi

06:56 PM