Beberapa hari ini kita disajikan manuver politik oleh para elit partai, ada yang saling berkunjung, penjajakan, ada yang rakernas, mereka berlomba untuk menguasai Negeri ini, yang berkuasa saat ini berusaha mempertahankan tahta dan kuasa, sementara yang lain berusaha merebutnya, Hehehe.
Dan anehnya mereka-mereka mengatasnamakan Rakyat demi Bangsa dan Negara, atau bla-bla yang mereka jual demi menarik simpati, Hehehe.
Entah apa mereka biacarakan dibalik pintu yang tertutup rapat itu, sementara kita Rakyat hanya bisa pasrah di luar dengan yang mereka bicarakan. yang ditampilkan di media hanya cipika cipiki, dan pernyataan yang normatif, kemudian dibumbui drama-drama, lalu para pengamat dan surveyor dapat umpan lambung untuk berspekulasi, Hehehe.
Yang ngeri itu pada akhirnya adalah by design dari sang sutradara dan produser dibalik layar, yang punya cuan melimpah, yang biasa disebut para Oligarkhi, yang bisa membeli hukum, mengutak-atik pasal, bisa menempatkan orang-orangnya di lembaga-lembaga, bisa merubah hasil, sebab bisa jadi pemilu-pemiluan ini tak ubahnya formalitas belaka, Hehehe.
Acchi
07:16 PM