Kota kecil ini dihantui dengan maraknya penculikan anak dengan tindak kekerasan, sudah berapa hari ini media mengangkatnya baik media lokal maupun media nasional, dan sudah beberapa hari ini juga media elektronik televisi nasional memberitakannya.
Sampai saat ini menurut berita yang terkabarkan sudah delapan anak yang telah diculik dan diperlakukan kasar, dan usia anak yang menjadi korban bervariasi mulai dari anak bayi hingga anak seumuran sekolah dasar dan kejadian seperti ini sudah berlangsung dari setahun lalu menurut sumber yang saya dapatkan.
Korban terakhir terjadi pada minggu dini hari kemarin yang kejadian didaerah pesisir pantai yang masih termasuk dalam kota adalah anak murid sekolah dasar kelas dua, Ia diculik saat tengah malam saat tertidur bersama keluarganya, namun anak ini ditemukan kembali keesokan harinya dengan kondisi lemah di sekitar pinggir pantai.
Karena saya baru beberapa bulan kembali didaerah ini saya mencoba mencari tahu, dan ternyata banyak sekali sumber dan cerita yang berbeda tapi hampir sama yang diuraikan oleh orang-orang yang saya tanyai.
Tapi yang paling menarik perhatianku adalah cerita tentang penculikan ini adalah adanya cerita-cerita mistis didalamnya dan berbau pesugihan, sebab penculikan ini korbannya hanya perempuan yang masih bayi hinggga anak usia SD kemudian anak itu diculik kemudian kelaminnya dirusak, entah pakai apa? tapi menurut sumber yang saya tanyai semua anak yang diculik pada malam harinya ketika keesokan harinya ditemukan kelaminnya sudah luka dan berdarah.
Dan yang paling menarik perhatianku lagi adalah sang pelaku penculik itu yang bermotifkan pesugihan, konon katanya bila beraksi memakai ilmu hitam dan bisa berubah-rubah wujud seperti wujud binatang atau berwujud seperti keluarga korban misalanya wujudnya bisa menyerupai ayah atau ibu atau wujud keluarga lainnya dari korban, dan kadang pelaku ini bukan cuma satu tapi juga dilakukan berkelompok.
Rasa penasaranku bercampur dengan rasa percaya atau tidak percaya, dan juga sampai saat ini polisi sebagai aparat keamanan belum mampu mengungkap kasus ini.